Komnas FBPI-Unicef bagi-bagi alat kebersihan diri bagi pemudik





Saat mudik, diperkirakan lebih dari 20.000 orang yang meninggalkan kota-kota besar menuju kampung halamannya di seluruh Indonesia dan tercatat setiap tahunnya lebih dari 2 juta (dua juta) orang datang ke Jakarta. Perpindahan ini terus terjadi secara berkala
dengan menggunakan berbagai transportasi antara lain kereta, bis, pesawat, kapal laut dan kendaraan pribadi baik mobil maupun motor.

Hal ini tidak hanya mengakibatkan perpindahan penduduk yang cukup signifikan ke kota tetapi juga membuat kekhawatiran akan perpindahan virus yang semakin cepat.

Saat ini, H1N1 2009 telah meluas diseluruh dunia mengakibatkan lebih dari 250.000 orang diseluruh dunia terinfeksi dan di Indonesia sudah terdapat lebih dari 1090 kasus positif.

Di Indonesia pertama kali di informasikan adanya transmisi langsung antar manusia per tanggal 4 Juli 2009 dengan rata-rata menyerang masyarakat usia produktif namun sempat menyerang anak-anak dan balita.

Untuk itulah melihat besarnya arus perpindahan yang terjadi pada setiap lebaran maka dirasa perlu untuk mengingatkan masyarakat untuk memahami arti pentingnya menjaga kesehatan diri.

Yang Dibagikan: 50.000 paket bersih diri yang berisi antiseptic gel, tissue diletakkan dalam pouch.

Yang membagikan: Perwakilan Mahasiswa Jakarta (UI, UIN, UPN dan UNJ)

Lokasi:
1. Stasiun kereta Gambir, Senen, Jatinegara, Kota
2. Terminal Bis Lebak Bulus, Kp. Rambutan, Pulo Gadung, Rawamanngun
3. Pelabuhan Tanjung Priok
4. Bandara Sukarno Hatta.

Tidak ada komentar: